Jika Anda ingin membuat bisnis yang sukses sekaligus menciptakan kesadaran merek Anda, situs web yang dibuat dengan ciamik tidaklah cukup. Anda juga harus memanfaatkan alat SEO. Nah, SEO adalah alat yang dapat membantu Anda meraih posisi peringkat pertama di Google. Sekadar tambahan saja, SEO adalah singkatan dari Search Engine Optimization.
Saat ini, sudah banyak ditemukan website builder yang direkomendasikan untuk berbagai jenis bisnis, namun, tidak semuanya dapat diandalkan untuk urusan perlengkapan alat SEO. Karena mencari opsi yang tepat kemungkinan akan memakan banyak waktu, saya sengaja telah membuat daftar website builder SEO terbaik dan ingin membagikannya dengan Anda.
Anda dapat melihat daftar website builder terbaik untuk SEO yang akan saya perkenalkan di artikel ini:
Sebelum beralih ke bahasan mengenai website builder terbaik untuk SEO, pertama-tama saya akan memperkenalkan Anda ke beberapa aspek/kriteria tertentu yang penting saat akan memilih pembuat situs web terbaik untuk bisnis Anda.
Inilah Penawaran Squarespace Terbaik Ditemukan :
SAVE 20%
Squarespace Limited-Time Deal
Grab this Squarespace offer code & enjoy a lovely 20% off on any selected Squarespace subscription plan. Create your dream website NOW!
Website builder Terbaik untuk SEO: Kriteria
Tidak semua website builder dapat membantu Anda membuat situs web yang akan mendapatkan peringkat di Google. Namun, setelah Anda mengetahui kriteria yang penting, Anda akan langsung dapat memperhatikan bahwa semuanya lebih sederhana daripada yang terlihat.
Pertama-tama, setiap website builder harus memberikan Anda kesempatan untuk dapat memasukkan tag meta (meta titel, meta deksripsi, dan meta keyword). Tag meta menyajikan data yang tidak terlihat mengenai situs web Anda.
Selain itu, penting untuk menyertakan teks alt yang mendeskripsikan gambar jika gambar gagal dimuat. Fitur ini juga diperlukan untuk orang-orang dengan gangguan penglihatan dan yang membutuhkan tool tertentu untuk mendeskripsikan gambar. Tag dan deskripsi alternatif akan membantu Anda mendapatkan peringkat di Google dengan lebih baik.
Optimasi URL adalah aspek penting lainnya yang harus Anda pertimbangkan. URL harus pendek dan jelas serta mampu mengungkapkan konten halaman. Sebaiknya sertakan kata kunci ke dalam URL karena kata kunci yang tepat dapat menjadi salah satu faktor untuk menduduki peringkat atas. Terlebih lagi, pengalihan URL juga sebaiknya dijadikan patokan pertimbangan.
Selain itu, semua website builder untuk SEO harus dapat menghasilkan file robots.txt. File ini dapat memberi tahu robot web halaman mana yang bisa di-crawl dan mana yang tidak bisa. Peta situs XML juga tidak kalah pentingnya. Fitur ini memungkinkan mesin telusur untuk dapat meng-crawl situs dengan lebih efisien.
Saat ini, jika Anda ingin menghindari masalah terkait konten duplikat, Anda perlu menyetel URL kanonik. URL kanonik memberikan mesin pencari sebuah akses untuk mengetahui versi utama dari halaman situs Anda. Selain itu, pastikan untuk menambahkan redirect 301.
Terakhir, jika Anda ingin situs web Anda memiliki peringkat tinggi, situs web Anda harus unggul dalam kecepatan dan andal serta dioptimalkan untuk perangkat seluler. Semua aspek ini sangat penting untuk pengalaman pengguna.
Ada lebih banyak lagi hal yang penting, namun aspek-aspek yang dijelaskan tadi adalah yang paling penting yang harus Anda pertimbangkan ketika akan memilih website builder SEO terbaik. Karena informasi ini dirasa sudah cukup jelas, mari langsung beralih ke daftar website builder terbaik untuk SEO.
1. WordPress.com - Website builder Terbaik untuk SEO
Peringkat #1 dari 7 Website Builders
- + Disukai oleh mayoritas orang di internet
- + Sangat fleksibel
- + Terdapat plugin sebagai solusi atas masalah yang mungkin Anda temui
- - Sulit untuk dikelola
- - Antarmuka yang relatif sulit dinavigasi
- - Tidak ada fitur drag-and-drop (kecuali Anda memasang plugin khusus dalam versi .org)
Start For Free
With Your WordPress Website
If you're just starting out, take advantage of this WordPress coupon & start building your website completely free! You can upgrade anytime you're ready.
Saat membahas WordPress, Anda akan mendapatkan dua opsi berbeda yang dapat dipilih - WordPress.com dan WordPress.org. Opsi pertama sama seperti website builder biasa, Anda akan mendapatkan fitur yang berbeda tergantung pada paket yang Anda pilih.
WordPress.org adalah CMS, artinya WordPress.org tidaklah sama dengan website builder seret dan lepas biasa yang biasa Anda gunakan. Website builder ini juga ditakar jauh lebih sulit untuk digunakan. Namun, begitu Anda sudah bisa menguasainya, Anda akan mendapatkan lebih banyak kebebasan.
Karena Anda sedang mencari website builder terbaik untuk SEO, saya ingin fokus terlebih dahulu pada penjabaran WordPress.com. Alasan mengapa WP sangat direkomendasikan untuk SEO adalah bahwa situs web yang dibuat menggunakan web builder ini sangatlah cepat dan memiliki uptime (99,98%) dan TTFB. Oleh karena itu, Anda tidak perlu mengkhawatirkan performa, yang mana sangat penting untuk SEO.
Dengan menggunakan WordPress, Anda dapat dengan mudah menambahkan kata kunci dan deskripsi meta yang akan membantu Anda mendapatkan peringkat yang lebih tinggi. Jika Anda menggunakan WordPress.com, Anda direkomendasikan untuk mengunduh plugin dan alat optimasi SEO, seperti Yoast SEO.
Berapa Harga Website builder WordPress.com?
Mari kita lihat daftar harga WordPress.com:
- Gratis!
- Blogger - US$3 per bulan, ditagih setiap tahun
- Pribadi - US$5 per bulan, ditagih setiap tahun
- Premium - US$8 per bulan, ditagih setiap tahun
- Bisnis - US$25 per bulan, ditagih setiap tahun
- eCommerce - US$45 per bulan, ditagih setiap tahun
WordPress.com menawarkan harga yang cukup masuk akal, mengingat fakta bahwa, menurut banyak pengguna, WordPress adalah website builder terbaik untuk SEO.
2. Wix - Cocok untuk Pemula SEO
Peringkat #2 dari 7 Website Builders
- + Wix ADI - Kecerdasan buatan
- + Drag-and-drop yang mudah
- + Berbagai macam widget dan aplikasi gratis
- + Lebih dari 500 templat
- + Modern dan menarik
- - Tidak ada fitur transfer website
GET 10% OFF
Wix Limited-Time Discount
Get a great deal for your site with this Wix promo code. Receive 10% off any Yearly Premium Plan (apart from Combo and Connect Domain). Promotion valid for first-time upgrades.
Wix adalah salah satu website builder paling terkenal di industri pembuatan situs web. Wix menawarkan banyak pilihan templat, fitur yang beragam, dan UI yang jelas.
Karena saat ini Anda sedang mencari website builder terbaik untuk SEO, Anda perlu mengetahui bahwa beberapa tahun yang lalu, orang-orang dibuat kecewa dengan alat-alat SEO Wix. Namun, tampaknya perusahaan ini berhasil memperbaiki semua masalah dan sekarang telah mampu menyediakan berbagai fitur SEO. Kemajuan ini menjadikannya salah satu website builder terbaik untuk SEO.
Wix memungkinkan Anda untuk menyesuaikan tag meta, membuat pola SEO, mengatur URL kanonik, menambahkan pengalihan 301. Terlebih lagi, Wix dapat membuat dan memelihara peta situs Anda, menghasilkan file robots.txt, dan menawarkan banyak fitur lain yang Biasanya dicari oleh mereka yang sedang membutuhkan website builder terbaik untuk SEO.
Berapa Harga Website builder Wix?
Anda dapat menemukan semua harga paket Wix di sini:
Situs Web
- VIP - US$47 per bulan
- Tidak terbatas - US$22 per bulan
- Kombo - US$17 per bulan
- Hubungkan Domain - US$7,50 per bulan
Bisnis dan eCommerce
- VIP Bisnis - US$56 per bulan
- Bisnis Tidak Terbatas - US$33 per bulan
- Business Basic - US$28 per bulan
Tidak masalah jika Anda ingin membuat situs web biasa atau toko online, Wix akan memberikan Anda banyak kemungkinan.
3. Squarespace - Peralatan SEO yang Hebat
Peringkat #3 dari 7 Website Builders
- + Template tema yang menarik
- + Uptime yang bagus
- + Fitur yang banyak
- - Site Speed dibawah rata-rata
SAVE 20%
Squarespace Limited-Time Deal
Grab this Squarespace offer code & enjoy a lovely 20% off on any selected Squarespace subscription plan. Create your dream website NOW!
Squarespace berfungsi luar biasa untuk pengguna yang khusus ingin membuat situs web yang terlihat rapi. Pembuat situs web ini hadir dengan templat modern dan minimalis yang dapat disesuaikan dengan bisnis yang berbeda.
Ketika membahas website builder terbaik untuk SEO, Squarespace adalah salah satu opsi yang harus Anda pertimbangkan. Meskipun ditemukan beberapa pendapat yang kontroversial, dapat dikatakan bahwa sebagian besar orang sangat puas dengan SEO Squarespace. Mengingat ada banyak faktor lain yang menentukan peringkat situs web Anda di Google, Anda tidak boleh langsung menyalahkannya hanya pada kinerja website builder saja.
Terdapat beragam fitur ramah SEO yang disertakan di layanan Squarespace. Platform pembuat situs ini secara otomatis memberikan sitemap.xml yang tepat, termasuk sertifikat SSL gratis, pengalihan otomatis, pengoptimalan seluler, tag meta, dan bahkan lebih banyak fitur lain yang disediakan oleh setiap penyedia yang pantas menyandang julukan "website builder terbaik untuk SEO".
Berapa Harga Website builder Squarespace?
Squarespace menawarkan harga yang sangat menarik. Coba lihat sendiri:
Situs Web
Toko Online
Seperti yang terlihat, Squarespace hadir dengan harga yang sangat terjangkau, bahkan bagi mereka yang ingin membuat situs web untuk kepentingan dagang online. Tidak ada yang dapat menghentikan Anda!
Apakah Anda tahu?
Membandingkan Pembuat Situs Web Bersandingan dengan yang lain
Semua Pembuat SItus Web mungkin tampak sama bagi Anda tetapi mereka sama sekali TIDAK SAMA!
Ya! Tunjukkan pada saya Bagan Perbandingan4. Jimdo - Semua Fitur SEO yang Dibutuhkan
Peringkat #4 dari 7 Website Builders
- + Mudah Digunakan
- + Bagus Untuk SEO
- + Templat Modern
- - Layanan eCommerce yang buruk
- - Beberapa templat tidak responsif
Website builder Jimdo cocok untuk semua calon pengguna yang ingin membuat website pribadi ataupun bisnis kecil-kecilan. Jimdo memiliki antarmuka yang sangat bersih dan tidak membutuhkan pengetahuan pengkodean dasar. Jimdo mempermudah pembuatan situs web yang tampak menarik bahkan untuk pengguna dengan latar belakang non-teknis.
Saat mencari platform situs web terbaik untuk SEO, Anda pasti akan menemukan pembahasan Jimdo beberapa kali. Hal tersebut dikarenakan Jimdo memberikan Anda semua fitur SEO yang dibutuhkan untuk mendapatkan peringkat di Google.
Jimdo memungkinkan Anda mengedit URL halaman, menambahkan teks alt, judul halaman, dan deskripsi meta, membuat pengalihan 301, serta menggunakan robots.txt untuk memberi tahu mesin telusur halaman mana yang tidak boleh diindeks.
Jika Anda memiliki pertanyaan, Anda dapat memanfaatkan panduan SEO komprehensif yang ditawarkan oleh Jimdo. Panduan tersebut akan membantu Anda meningkatkan kinerja situs web Anda dengan membuat beberapa perubahan sederhana.
Berapa Harga Website builder Jimdo?
Website builder Jimdo menawarkan harga yang sangat menarik. Perhatikan daftar harga dan paketnya di bawah ini:
- Play - GRATIS!
- Start - US$9 per bulan
- Grow - US$15 per bulan
- eCommerce - US$19 per bulan
- Unlimited - US$39 per bulan
Jika Anda mencari website builder yang ramah untuk anggaran pengeluaran Anda sekaligus dapat memberikan Anda alat-alat SEO yang baik, Jimdo adalah salah satu opsi yang disarankan.
5. Weebly - Berbagai Aplikasi SEO
Peringkat #5 dari 7 Website Builders
- + Uptime 99.98%
- + Penggunaan Luar Biasa
- + Lebih dari 350 Apps
- + Desain Moderen dan Ramping
- - Bukan website builder tercepat
- - Beberapa pengguna merasa kurangnya opsi kustomisasi
100% FREE Plan
Weebly Limited-Time Deal
Start Building Your Weebly Website Completely For FREE. Follow the discount link & access the free plan right away.
Sama seperti website builder lainnya, Weebly memiliki fitur editor seret dan lepas, yang membuatnya sangat mudah digunakan bahkan untuk Anda yang memiliki pengetahuan teknis yang sangat minim.
Weebly sangat direkomendasikan untuk situs pribadi ataupun bisnis kecil, namun bukan berarti Weebly kekurangan fitur atau aplikasi. Malah kebalikannya! Weebly memiliki berbagai macam aplikasi dan fitur menarik yang dapat Anda manfaatkan saat membuat situs web. Karena ini adalah salah satu daftar "website builder terbaik untuk SEO", Anda dapat berasumsi bahwa platform pembuat situs ini juga dilengkapi dengan alat-alat SEO yang mumpuni.
Weebly memiliki berbagai aplikasi SEO fungsional yang akan membantu Anda mendapatkan peringkat di Google. Selain itu, Anda dapat memasukkan judul halaman, deskripsi meta, URL yang dipersonalisasi, teks alt, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Jika Anda ingin mengetahui lebih banyak tentang detail alat SEO Weebly, Anda harus tahu bahwa Weebly memungkinkan Anda menambahkan tag Kanonik secara manual, memberikan Anda peta situs yang dibuat secara otomatis, enkripsi SSL, pengalihan 301, dll. Selain itu, situs web yang dibuat menggunakan Weebly sangat cepat dan memiliki waktu uptime yang baik.
Dengan demikian, Weebly memiliki semua fitur yang dibutuhkan untuk dapat disebut sebagai website builder terbaik untuk SEO.
Berapa Harga Website builder Weebly?
Weebly memberikan Anda beragam paket yang dapat Anda pilih serta menyediakan opsi untuk menggunakannya secara gratis. Lihat semua pilihannya di bawah ini:
Situs Web
- Gratis
- Hubungkan - US$8 per bulan, jika dibayar setiap tahun
- Pro - US$12 per bulan, jika dibayar setiap tahun
- Bisnis - US$25 per bulan, jika dibayar setiap tahun
Toko Online
- Pro - US$12 per bulan, jika dibayar setiap tahun
- Bisnis - US$25 per bulan, jika dibayar setiap tahun
- Business Plus - US$38 per bulan, jika dibayar setiap tahun
Dapat disimpulkan bahwa Weebly mempertahankan titik harga rata-rata. Kebijakan ini tidaklah buruk untuk diterapkan oleh salah satu website builder SEO terbaik!
6. Shopify - Website builder eCommerce Dengan Alat SEO Hebat
Peringkat #6 dari 7 Website Builders
- + UX yang bagus
- + Template modern dan stylish
- + Tools yang dibutuhkan untuk online shop
- + Metode pembayaran yang beragam
- - Lumayan mahal
Access Shopify For FREE
Shopify Black Friday
Use Shopify coupon code & try out this platform for FREE. Get an affordable head start & create your dream ecommerce website now!
Shopify sedikit berbeda dari semua website builder yang telah dibahas sebelumnya. Platform ini adalah salah satu website builder untuk penjualan online yang paling populer di pasaran. Ingin memiliki bisnis pribadi ataupun ingin mencoba dropshipping, Shopify sangat handal membantu Anda memenuhi kedua kebutuhan tersebut karena Shopify sendiri khusus dirancang sebagai website untuk membuat toko online.
Alasan mengapa Shopify berfungsi dengan baik untuk situs web penjualan online karena adanya alat-alat SEO yang hebat. Lagi pula, jika ingin lebih terlihat oleh pengunjung atau pembeli, Anda harus terlebih dahulu mendapatkan peringkat di Google. Saat menggunakan Shopify, Anda dapat memanfaatkan semua fitur SEO yang saya sebutkan di awal artikel sebagai "website builder terbaik untuk SEO" ini.
Shopify memberi Anda akses untuk menyiapkan judul meta, deskripsi meta, URL khusus, teks alt gambar, situs web yang dioptimalkan untuk tampilan seluler, cepat dan andal, serta menyediakan fitur tambahan, seperti pengalihan 301, enkripsi SSL, peta situs yang dibuat, tag kanonik, dan banyak lagi yang lainnya. Maka, tidak mengherankan jika banyak sekali pengguna yang mengklaim Shopify sebagai platform situs web terbaik untuk SEO.
Bagaimana Penetapan Harga Shopify?
Mari kita lihat daftar biaya yang berlaku di Shopify:
- BASIC SHOPIFY - US$29 USD/bulan - untuk memulai bisnis baru.
- SHOPIFY - US$79 USD/bulan - pilih kapan bisnis Anda mulai berkembang.
- ADVANCED SHOPIFY - US$299 USD/bulan - fitur tambahan untuk membantu Anda mengembangkan bisnis.
Di satu sisi, Shopify memang cukup mahal. Namun, di sisi lainnya penetapan harga semacam ini sangatlah normal untuk website builder khusus untuk penjualan online.
7. Webnode - Semua Alat-alat SEO Vital
Peringkat #7 dari 7 Website Builders
- + SEO yang Optimal
- + Opsi fiturnya lengkap
- + TTFB/Waktu Aktif/Kecepatan situs OK
- - Templat tema jadul
- - Fungsionalitasnya lebih buruk dari yang diharapkan
- - eCommerce tidak berfungsi baik
Webnode adalah website builder lain yang lebih direkomendasikan untuk mengerjakan proyek kecil daripada pengerjaan bisnis dengan skala besar. Webnode hadir dengan semua fitur dasar, namun tidak memiliki beberapa fungsi untuk pengadaan sebuah situs web eCommerce.
Kabar baiknya adalah jika Anda mencari website builder terbaik untuk SEO, Webnode adalah salah satu opsi yang patut Anda pertimbangkan karena Webnode memiliki semua fitur SEO yang Anda perlukan.
Webnode memungkinkan Anda menyertakan kata kunci meta, deskripsi meta, teks alt, menyesuaikan URL, memasukkan kode tajuk HTML khusus, dan masih banyak lagi yang lainnya. Karena itu, Anda harus mencobanya!
Bagaimana Penetapan Harga Webnode?
Berikut adalah penetapan harga website builder Webnode:
- Unlimited - US$3,95 per bulan
- Mini - US$5,95 per bulan
- Standard - US$11,95 per bulan
- Profi - US$19,95 per bulan
Seperti yang Anda sudah lihat, Webnode adalah salah satu opsi di dalam daftar "website builder terbaik untuk SEO" yang paling ramah untuk kantong Anda.
Inilah Penawaran Squarespace Terbaik Ditemukan :
SAVE 20%
Squarespace Limited-Time Deal
Grab this Squarespace offer code & enjoy a lovely 20% off on any selected Squarespace subscription plan. Create your dream website NOW!
Kesimpulan
Setelah membaca semua informasi tentang website builder terbaik untuk SEO, Anda sudah mengenal dengan cukup baik 7 daftar lengkap website builder yang sangat direkomendasikan. Jadi, Anda tidak akan kesulitan lagi untuk membuat situs web pribadi ataupun bisnis karena Anda akan dapat menemukan opsi yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda!
Jika 7 opsi tersebut dirasa terlalu banyak, Anda bisa fokus ke 3 pilihan website builder terbaik untuk SEO - WordPress, Squarespace, dan Wix.
Tinggalkan ulasan jujur Anda Website Builder Terbaik untuk SEO review
Tinggalkan review asli Anda & bantu ribuan orang untuk memilih website builder terbaik. Semua review, baik positif atau negatif, diterima selama mereka jujur. Kami tidak mempublikasikan review yang bias atau spam. Jadi, jika Anda ingin berbagi pengalaman, pendapat, atau memberi nasihat, tempat ini adalah milik Anda!